Biasanya penjual gorengan, juga menawarkan pastel goreng kepada pembeli, jadi sangat mudah jika ingin menikmatinya. tapi yang namanya bintang dapur, pastinya tidak puas dengan hal itu. karena para bunda selalu ingin menyuguhkan makanan yang enak karyanya sendiri
Untuk menyuguhkan pastel goreng buatan sendiri tentu bukan perkara yang sulit, meski dalam pembutannya sedikit agak rumit. karena tahapnya terbagi menjadi dua yaitu pembuatan kulit dan isi. bagi yang ingin mempelajari, resep pastel goreng sudah saya uraikan dibawah ini
Bahan-Bahan :
- tepung terigu serbaguna 250 gram
- telur satu butir
- margarin 40 gram
- air 60-100 ml
- garam setengah sdt
- minyak untuk menggoreng
- bihun 150 gram (siram dengan air panas, tiriskan)
- fillet ayam 200 gram, potong dadu
- wortel 3 buah, potong dadu kecil
- daun bawang satu batang , potong-potong
- telur rebus 3 butir, belah
Penganan
- Siram bihun menggunakan air panas, lalu tiriskan
- Untuk fillet ayam di potong dadu, lakukan hal yang sama pada wortel
- Sedangkan untuk daun bawang, seperti biasa dipotong potong.
- Telut rebusnya cuman dibelah aja.
- bawang putih 3 siung
- bawang merah dua butir
- garam, gula, dan merica secukupnya
Cara Membuat :
- Siapkan wadah untuk donan, lalu masukan terigu, margarin juga telur. aduk hingga tercampur rata
- Tambahkan sedikit demi sediki air sambil terus diuleni hingga benar benar kalis
- Kemudian gilas adonan supaya tipis lalu cetak bentuk round. Sisihkan.
- Panaskan satu sendok makan minyak goreng. lalu tumis bumbu halus hingga harumkemudian masukan fillet ayam, aduk terus hingga ayam berubah warna. lalu tambahkan wortel masak hingga layu.
- Setelah itu, masukan bihun yang sudah layu disiram air panas. tambahkan garam, gula, daun bawang juga bubuk merica.
- Kulit yang udah dicetak, ambil selembar. lalu beri isi dan tambahkan irisan telur rebus.bagian sisi rekatkan hingga rapi. lakukan sampai hahan habis.
- Lalu goreng pastel jika sudah siap.
0 Response to "Resep Pastel Goreng"
Post a Comment